Langka Yamaha RX-Z Versi 4 Tak, Mesin 150 cc Cuma Dijual Tahun Segini

Reyhan Firdaus - Jumat, 19 Maret 2021 | 19:50 WIB
global.yamaha-motor.com
Yamaha SR-Z 150 punya desain mirip RX-Z

Terus tangki, bodi belakang, footstep sampai cowling bawah juga mirip Yamaha RX-Z.

Baca Juga: Mengingat Yamaha V-Ixion Paling Langka, Beneran Cuma Ada 5 Unit

Yang beda tentu mesin, suspensi belakang, desain pelek serta cakram, sampai knalpotnya.

Peleknya sendiri modelnya 80an banget, dengan hub atau tromol yang mirip Kawasaki Ninja 150.

Biar modelnya keren, usia Yamaha SR-Z 150 rupanya termasuk singkat. 

Dikutip dari Motomalaya, Yamaha SR-Z 150 hanya diproduksi tahun 1993 dan 1994, bentar banget ya?

Motomalaya
Yamaha SRZ150 cuma diproduksi 2 tahun di Cina

Baca Juga: Tragis! Beda Nasib dengan RX King, Yamaha RZR Malah Susah Laku

Biar demikian, banyak maniak Yamaha RX-Z di Malaysia tertarik untuk merestorasi SR-Z 150.

Yamaha RX-Z sendiri terakhir muncul tahun 2011, dalam versi Catalyzer yang bodi dan lampu belakangnya sudah modern.

Untuk mengisi kelas sport 150 cc, Yamaha di Malaysia meluncurkan FZ-150i alias V-Ixion.

Kalau Yamaha SR-Z 150 ada di Indonesia pasti heboh, karena bikin pangling orang yang menyangka RX-Z tapi mesinnya 4 tak hehe.

Source : Global Yamaha Motor
Penulis : Reyhan Firdaus
Editor : Indra GT


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular