Modifikasi Motor Suzuki Inazuma, Rombak Total Jadi Motor Adventure

Ardhana Adwitiya,Antonius Yuliyanto - Minggu, 28 Maret 2021 | 09:47 WIB
Rangga/otomotifnet.com
Modifikasi motor Suzuki Inazuma garapan Studio Motor, rombak total jadi motor adventure ala Royal Enfield Himalayan.

MOTOR Plus-online.com - Modifikasi motor Suzuki Inazuma, rombak total jadi motor adventure keren bro.

Sudah jadi hal yang wajar mengubah atau custom satu motor mengikuti desain motor lain.

Seperti pada modifikasi motor Suzuki Inazuma yang dirombak jadi motor adventure mirip Royal Enfield Himalayan.

Suzuki Inazuma tahun 2014 ala motor adventure ini merupakan karya Donny Ariawan dari Studio Motor (SM).

Baca Juga: Kesengsem BMW R NineT, Suzuki Inazuma Dirombak Total Ban Diganti dan Rangka Dipangkas

Baca Juga: Aplikasikan Ban Tahu, Suzuki Inazuma Punya Dosen Ini Dimodifikasi Bergaya Tracker

Beda banget dari kebanyakan bikers yang memodifikasi Suzuki Inazuma jadi tracker atau scrambler.

Pengerjaan motor pun terbilang cepat.

Pasalnya pemilik motor yang enggak mau disebutkan namanya ini ingin langsung memakainya.

Oleh karena itu Donny beserta kru Studio Motor bekerja ekstra siang-malam.

Baca Juga: Mau Cari Suzuki Inazuma 250 Seken? Tenang Masih Banyak Substitusinya Dan Murah

Selesai melepas semua sparepart yang tidak diperlukan, Donny lanjut membuatkan sasis baru dari tengah ke belakang menggunakan pipa besi seamless 3/4 inci.

"Dibikin lebih datar dan simpel dengan buntut sedikit naik," ujar Donny.

Selanjutnya bodi bikin baru dari pelat galvanis, desainnya dibuat retro look sesuai Himalayan.

Tangki model teardrop terpasang rapi lengkap dengan tutup tangki standar Inazuma, namun hanya muat 10 liter bahan bakar.

Rangga/otomotifnet.com
Modifikasi motor Suzuki Inazuma, tersemat tangki teardrop kapasitas sekitar 10 liter, tertera kode GW 250 alias nama asli Inazuma.

Baca Juga: Gagahnya Suzuki Inazuma 250 Jadi Scrambler, Ubahan Simpel Tepat Guna

Kemudian sepatbor depan dan belakang dipasang dalam posisi tinggi, depan di bawah segitiga dan belakang di ujung subframe.

Hal itu memberi kesan motor petualang, apalagi pakai ban dengan kembangan kasar khas motor trabasan.

Satu hal yang sangat mengingatkan pada Royal Enfieldd Himalayan yakni side rack depan, sepaket dengan headlamp dan windshield.

Yang ternyata diambil dari Himalayan milik Donny yang juga sedang dicustom.

Rangga/otomotifnet.com
Modifikasi motor Suzuki Inazuma, side rack berikut headlamp dan windshield sukses membuat tampilan mirip Royal Enfield Himalayan banget!

Baca Juga: Yard Built Wujudkan Yamaha XSR 155 Custom Impian, Ini Dia Hasil Modifikasinya

Di bagian depan spidometer standar tetap dipertahankan, terpasang pada braket custom dengan posisi lebih tinggi.

Setang lebar pakai lansiran Emgo, berpadu apik dengan set up windshield dan side rack.

Masih menyesuaikan tema, knalpot custom stainless steel yang terdiri dari midpipe sampai ke silencer dipasang dalam posisi menjulang ke atas.

Sedangkan header masih bawaan Suzuki Inazuma.

Rangga/otomotifnet.com
Modifikasi motor Suzuki Inazuma, knalpot custom mulai dari tengah sampai silencer high mount ala besutan adventure, header tetap bawaan.

Baca Juga: Modifikasi Yamaha All New Aerox 155, Totalitas Bodi Penuh Carbon Fiber

Setelah memakan waktu 11 hari maka proyek ini pun beres! Ngebut banget ya!

Tapi dengan cat warna biru ternyata kurang disuka pemiliknya, sehingga akhirnya diganti jadi putih seperti sekarang.

Penggantian warna kedua ini menghabiskan waktu sekitar 7 hari.

Lucunya, setelah motor jadi, malah tidak langsung diambil oleh pemiliknya, dan masih menginap di workshop Studio Motor.

Rangga/otomotifnet.com
Modifikasi motor Suzuki Inazuma garapan Studio Motor.

Data Modifikasi

Ban depan : Shinko Trail E-805 120/90-18
Ban belakang : Shinko Trail E-805 130/80-17
Pelek depan : TK Racing Bright 2.50x18 inci
Pelek belakang : TK Racing Bright 3.50x17 inci
Tromol depan : Yamaha Scorpio
Tromol belakang: Kawasaki KLX 150
Knalpot : Custom stainless high mount
Tangki : Galvanis 1,2 mm
Sepatbor : Galvanis 1,2 mm
Side panel : Galvanis 1,2 mm
Subframe : Pipa seamless 3/4 inci
Rak : Seamless ½ inci
Side rack : Royal Enfield Himalayan
Windshield : Royal Enfield Himalayan
Disc depan : Yamaha Scorpio
Jok : Custom
Setang : Emgo
Raiser : Yamaha Xabre
Headlamp : Royal Enfield Himalayan
Sein : Aftermarket LED
Stoplamp : Aftermarket
Jok : Custom lapis kulit sintetis
Spion : Aftermarket

Studio Motor

Alamat: Jl. Raya Kompas No.34 Pondok Ranji, Ciputat Timur, Tangerang Selatan.
Telfon: 0812-1972-1968

Penulis: Rangga

Source : Otomotifnet.gridoto.com
Penulis : Ardhana Adwitiya
Editor : Aong


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular