Ini Dia Modifikasi Kustom Unik Royal Enfield Himalayan Karya Thrive Motorcycle

Yuka Samudera - Senin, 19 April 2021 | 17:23 WIB
Istimewa
Thrive Motorcycles bersama Den Dimas berkolaborasi untuk mempersembahkan hasil kustom spektakuler dari Royal Enfield Himalayan.

Istimewa
Area fascia depan Royal Enfield “Gemini T14” Himalayan.
“Dalam proses modifikasi, kami melepas panel samping asli dan spakbor belakang untuk melihat dengan jelas anatomi kerangka asli dan memindainya ke kanvas digital. Kami lalu memasukkan sentuhan desain Dakkar Rally untuk sepeda motor Den Dimas, karena kami yakin ini menjadi kombinasi sempurna dengan rangka pabrikan Royal Enfield. Setelah itu, kami mencetak panel depan baru dan menggabungkan panel bodi samping dengan spakbor belakang sebagai satu kesatuan,” ujar Barata Dwiputra (Design & Fabrication), Co-founder Thrive Motorcycle.

Ketika hasil cetakan 3D dirasa sudah memenuhi harapan, Thrive Motorcycle menambahkan fiber glass ke seluruh cetakan untuk bodi Royal Enfield Himalayan yang baru.

Selain itu, Thrive juga menambahkan motor Den Dimas dengan elemen lain, seperti lampu sein THRV terbaru, Footpegs THRV Odipus Mk 2, Stang Aluminium THRV Scrambler 7/8, Knalpot Stainless Kustom THRV, Sistem Kunci Kursi Cetak 3D, Brace Headlight 3D Printed, Tail tidy, Undertail Cover, dan Passenger Footstep Cover.

Istimewa
Bagian buritan belakang “Gemini T14”

“Saya sangat tertarik untuk memodifikasi Royal Enfield Himalayan saya, karena saya belum pernah melakukan kustomisasi menggunakan sepeda motor yang memiliki akar British dan jiwa India. Himalayan adalah kanvas yang sempurna untuk proyek ini karena sepeda motorini punya jiwa petualang yang kuat, sangat tangguh untuk semua medan, namun tetap memiliki sentuhan klasik ikonik yang tidak dimiliki sepeda motor adventure lain,” said Den Dimas.

Baca Juga: Modifikasi Motor Royal Enfield GT 650 Ini Bergaya Ala Retro Racer!

Tema besar yang dibawa Thrive dalam sepeda motor kustom ini terinspirasi oleh Porsche 911 RS, mobil edisi khusus yang dirancang oleh Porsche untuk Rothmans Rally Team untuk berlomba di musim 1984.

Skema warnanya sungguh menarik perhatian dan Thrive mengaplikasikan kombinasi warna tersebut pada motor Den Dimas untuk meningkatkan atmosfer Rally.

Nama custom-build ini, GT14 “Gemini T14”, juga memiliki tujuan yang sama dengan skema warna, artinya sepeda motor ini dapat beradaptasi dengan berbagai kondisi jalan dan mudah bergaul dengan orang baru.

Istimewa
Knalpot custom di Royal Enfield “Gemini T14” Himalayan.

Sebelum ini, Thrive Motorcycle bekerja sama dengan Royal Enfield Indonesia untuk memodifikasi Bullet 350 yang dirancang dengan tampilan factory scrambler dan dijuluki sebagai T 016 Moltar.

Source : Royal Enfield Indonesia,Thrive Motorcycle
Penulis : Yuka Samudera
Editor : Aong


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular