Ratusan Titik Penyekatan Mudik Tersebar, Coba Dicek Daerah Bikers Termasuk?

Galih Setiadi - Selasa, 20 April 2021 | 12:30 WIB
Kompas.com
Ilustrasi. Ratusan titik penyekatan mudik tersebar, coba dicek daerah bikers termasuk?

Ada ratusan titik penyekatan mudik yang sudah disebar, berikut daftarnya:

1. Jabodetabek (18 titik)

Mengutip Kompas.com, 14 April 2021, Dirlantas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Sambodo Purnomo Yogo mengatakan, ada 18 titik penjagaan untuk mencegah orang mudik.

Petugas yang berjaga di titik-titik itu akan melakukan pengecekan terhadap pengendara sepeda motor dan mobil yang ingin mudik atau pulang kampung.

Adapun 18 titik penyekatan itu ada di derah penyangga Jakarta, yaitu Bekasi, Depok, dan Tangerang.

Berikut lokasi-lokasi penyekatan tersebut:

  • Dalam Tol: Tol Cikarang Barat, Tol Bitung atau Cikupa
  • Tangerang: Lippo Karawaci, Batu Ceper, Jatiuwung, Ciledug, Kebon Nanas
  • Tangerang Selatan: Puspitek, Bitung
  • Depok: Cibinong, Jati Jajar, Jalan Raya Bambu Kuning
  • Bekasi Kota: Sumber Arta, Patung Garuda, Bantar Gebang
  • Kabupaten Bekasi: Cibarusah, Kedung Waringin, Setu, Pebayuran.

Baca Juga: 8 Wilayah yang Diperbolehkan Mudik Lokal, Apa Saja Syaratnya?

Selain itu, diberitakan Kompas.com, 13 April 2021, untuk titik check point di terminal bus adalah sebagai berikut:

  • Pulogebang
  • Kampung Rambutan
  • Kalideres

Titik check point di jalan arteri non-tol:

  • Harapan Indah, Kota Bekasi
  • Jati Uwung, Tangerang Kota
  • Kedung Waringin, Kabupaten Bekasi

Titik check point di jalan tol:

  • Jalan tol arah Cikampek
  • Jalan tol arah Merak

Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya Kombes Sambodo Purnomo Yogo mengatakan titik penyekatan tersebut masih akan ditambah setelah melihat survei menjelang 6 Mei 2021.

Baca Juga: Gak Main-main, Berani Mudik Ke Solo Pemudik Wajib Karantina Selama Ini

Source : Kompas.com
Penulis : Galih Setiadi
Editor : Aong


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular