Hanya ban yang sekarang memakai Heidenau K34 berukuran 5.00-16 baik di depan maupun belakang.
Soal tampilan, Hookie Co. hanya merubah beberapa bagian agar semakin keluar aura bobbernya.
Seperti sepatbor belakang yang sudah diganti dengan sepatbor custom yang lebih clean dan minimalis.
Kesan elegan malah muncul ketika menengok bagian jok, wajar karena jok custom ini dibalut dengan Alcantara.
Baca Juga: Motor Baru Triumph Scrambler 1200 Steve McQueen Rilis, Edisi Spesial Hanya 1000 Unit
Baca Juga: Kepoin Spek Naked Bike Triumph Speed Triple RS 1200 2021, Kencang Bro!
Tengok area tangki, sudah direpaint dengan warna putih, dan diberi hand lettering 'H' sebagai finishing.
Tidak ada rombakan apapun di bagian mesin, namun knalpot aftermarket Zard berkelir hitam dipercaya agar suara motor ini makin gahar.
Triump Bobber Black garapan Hookie Co. ini sukses menarik perhatian para pecinta bobber custom.
Apalagi hanya dengan sedikit sentuhan saja, malah membuat Triumph Bobber Black ini semakin kuat aura motor kekar ala bobber.
Source | : | Bike Exif,Hookie Co. |
Penulis | : | Yuka Samudera |
Editor | : | Indra GT |
KOMENTAR