Mudik Naik Roda 3 dan Motor Diloloskan Sedangkan Pakai Truk Diputar Balik, Polisi Kasih Penjelasan

Aong - Rabu, 5 Mei 2021 | 11:00 WIB
Kompas.tv
Polisi melakukan pemeriksaan pemudik naik roda 3

MOTOR Plus-online.com - Dalam mudik lebaran 2021 masyarakat menggunakan berbagai macam kendaraan.

Mudik naik roda 3 diloloskan sedangkan pakai truk utar balik, polisi kasih penjelasan secera kesehatan dan kemanusiaan.

Dalam mudik naik kendaraan roda 3 dan truk dilakuan warga Kuningan Jawa Barat yang pulang kampung dari Jakarta.

Namun sebelum masuk Kuningan, pemudik menjumpai pos atau check point yang dijaga polisi.

Baca Juga: Larangan Mudik Lebaran Makin Ketat, Polri Tambah Pos Penyekatan

Baca Juga: Nekat Bepergian Ke Luar Kota Di Masa Larangan Mudik Lebaran 2021, Pemotor Bisa Kena Sanksi Ini

Dari pagi sampai sore Senin (4/5/2021) lalu petugas memeriksa puluhan kendaraan.  

Petugas gabungan di cek poin Tugu Ikan perbatasan Kuningan–Cirebon, Jawa Barat, meloloskan 4 kendaraan roda 3 bajaj saat masuk Kuningan.

Bukan tanpa alasan, petugas menyebut ada pertimbangan dan rasa kemanusian tinggi saat melihat penumpang bajaj ada yang berusia di bawah lima tahun.

“Untuk empat bajaj meski kami biarkan untuk pulang kampung, tapi pengawasan dalam protokol kesehatan terus dilakukan,“ ujar salah seorang petugas di cek poin, seperti dikutip dari Tribun Jabar, Selasa (4/5/2021).

Penulis : Aong
Editor : Aong


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular