Benelli 302R 2021 menggendong mesin baru berstandar BS6 dan Euro5, dengan kapasitas 302 cc parallel-twin alias 2 silinder.
Mesin tersebut sanggup memuntahkan tenaga sekitar 34 HP dengan torsi 27 Nm.
Tenaga dan torsi motor baru ini dipadukan dengan girboks 6 percepatan.
Eits, mesinnya juga punya standar emisi Euro5 alias ala standar Eropa sana.
Baca Juga: Motor Cruiser Baru Siap Meluncur Sebentar Lagi, Harga Cuma Segini
Perubahan paling menonjol ada dibentuk fasia alias muka baru khususnya di headlamp.
Headlamp di motor sport ini memakai lampu depan proyektor yang ditumpuk secara vertikal diapit oleh lampu sein LED.
Bagian belakang alias stoplamp juga telah diubah dengan LED, dan terdapat juga lubang ventilasi udara di bawah jok pembonceng.
Tampilan kokpit juga berbeda dari sebelumnya, sekarang konsol instrumen sudah menggunakan full digital TFT.
Baca Juga: Honda Luncurkan Motor Baru All New CB150R StreetFire, Segini Harganya
Source | : | Zigwheels.com,Paultan.org |
Penulis | : | Galih Setiadi |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR