Jadi Lebaran Nih, Ada 6 Bantuan Pemerintah Yang Akan Cair Di Bulan Mei

Indra GT - Jumat, 7 Mei 2021 | 19:50 WIB
Kompas.com
Foto ilustrasi bibagi-bagi bantuan pemerintah Mei ini

Bisa dicek di www.prakerja.go.id, penerimanya akan dikirimkan SMS pengumuman penerima Kartu Prakerja.

4. BLT UMKM

Bantuan Presiden Produktif Usaha Mikro (BPUM) dipastikan lanjut tahun ini.

BLT UMKM diatur dalam Peraturan Menteri Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah Nomor 2 Tahun 2021.

Baca Juga: Bansos Cair Sebelum Lebaran Cek Nomor KTP dari HP Apakah Anda Termasuk Penerima

Bantuan pemerintah sebesar Rp 1,2 juta dibagikan untuk pelaku UMKM.

Ambil HP untuk cek penerima BLT online di eform.bri.co.id/bpum apakah brother termasuk penerimanya, jangan lupa siapkan KTP.

5. Bantuan Program Keluarga Harapan (PKH)

PKH merupakan program pemberian bantuan sosial bersyarat kepada keluarga miskin (KM) yang ditetapkan sebagai keluarga penerima manfaat PKH.

Tahun ini, pemerintah menargetkan 10 juta penerima PKH.

Baca Juga: Hanya Input NIK KTP Bantuan Rp 600 Ribu Langsung Cair, Serius Nih?

Program penanggulangan kemiskinan yang telah berjalan sejak 2007 ini, disesuaikan untuk setiap komponennya.

Diberitakan sebelumnya, ibu hamil dan anak usia 0-6 tahun akan menerima Rp 250.000 per bulan.

Bantuan ini sangat membantu masyaraklat yang terdampak dari pandemi covid-19.

Untuk mengecek penerimanya, bisa dipantau online di cekbansos.kemensos.go.id.

Baca Juga: Horee Ada 4 Bantuan yang Cair di Bulan Mei 2021, Salah Satunya Berjumlah Rp 1,2 Juta

6. Subsidi Listrik

Berbeda dari sebelumnya, subsidi kali ini berupa diskon tarif listrik dengan besaran yang berbeda di setiap golongan.

Kebijakan ini mulai berlaku pada periode April-Juni 2021, bulan ini diberikan secara otomatis.

Untuk pelanggan rumah tangga daya 450 VA, bisnis kecil daya 450 VA dan industri kecil daya 450 VA.

Baca Juga: 3 Bantuan Pemerintah Cair Bulan Ini, Buruan Cek Penerimanya Lewat HP

Besaran diskon tarif listrik adalah 50 persen dengan maksimal penggunaan 720 jam nyala.

Sementara pelanggan golongan rumah tangga daya 900 VA bersubsidi.

Diskon listrik yang diberikan sebesar 25 persen.

Dengan maksimal penggunaan 720 jam nyala.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "6 Bantuan yang Masih Cair Mei 2021 Sebelum Lebaran"

Penulis : Indra GT
Editor : Indra GT


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular