Asyik Harga Bensin Pertamina Ini Diskon Lagi, Cara Dapetinnya Gampang

Galih Setiadi - Sabtu, 5 Juni 2021 | 12:45 WIB
Pertamina
Ilustrasi SPBU. Harga bensin Pertamina ini diskon lagi, buruan serbu.

Berbagai diskon yang diberikan Pertamina melalui aplikasi MyPertamina sebesar Rp 300 per liter tanpa batas maksimal.

Harga BBM Pertamina yang lebih murah ini berlaku untuk Pertamax, Pertamax Turbo, Dexlite, dan Pertamina Dex dengan aplikasi MyPertamina.

Adapun diskon tersebut berlaku di seluruh SPBU Pertamina yang sudah terhubung dengan aplikasi MyPertamina.

MyPertamina
Diskon Pertamax Series diperpanjang sampai tanggal segini.

Daftar SPBU yang terkoneksi bisa dilihat di situs www.mypertamina.id/spbu.

Baca Juga: 2 Warna SPBU Pertamina, Kenali Artinya Jangan Asal Isi Bensin

Konsumen hanya perlu datang ke SPBU yang terkoneksi aplikasi MyPertamina, lalu melakukan pembayaran dengan aplikasi MyPertamina.

Hal itu disampaikan Corporate Secretary PT Pertamina Patra Niaga, Sub Holding Commercial & Trading Pertamina, Putut Andriatno.

Secara otomatis harga yang dibayarkan konsumen adalah harga khusus dengan selisih harga Rp 300/liter dari harga ritel yang berlaku umum.

"Lakukan pembelian produk Pertamax, Pertamax Turbo, Pertamina Dex dan Dexlite dengan menggunakan transaksi cashless di aplikasi MyPertamina," ajak Putut Andriatno, Selasa (1/6/2021).

Baca Juga: Jangan Kaget Harga Bensin Pertamina Jelang Puasa Antar Daerah Berbeda, Ini Daftarnya

Source : Tribunnews.com,MyPertamina
Penulis : Galih Setiadi
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular