Beberapa pembaruan dilakukan di balapan pertama, di antaranya sistem holeshot depan-belakang yang sangat membantu di start.
Di Yamaha, mentalitas manajemen puncak tampaknya telah berubah.
“Saya pikir semua orang telah membuat perubahan generasi sekarang. Setiap orang bekerja secara berbeda, kurang 'old school'," sebut Fabio Quartararo.
"Yamaha sekarang mengambil lompatan itu dan kami melihat ada hasilnya. Yamaha bekerja secara berbeda dari sebelumnya dan mereka melihatnya bekerja," tambahnya.
Baca Juga: Jelang MotoGP Belanda 2021, Murid Valentino Rossi Absen, Ini Alasannya
Sekarang ada juga tim penguji yang bekerja dengan Cal Crutchlow, yang merampingkan pekerjaan para pembalap selama balapan akhir pekan.
Tapi dilarang untuk lengah, karena bahkan pada tahun 2020 Fabio Quartararo adalah pemimpin Kejuaraan Dunia dan kemudian meredup menjelang balapan di final.
Source | : | tuttomotoriweb.it |
Penulis | : | Indra Fikri |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR