Alex Rins Dan Joan Mir Desak Suzuki Pasang Perangkat Ini Di Motornya

Indra Fikri - Senin, 5 Juli 2021 | 19:15 WIB
MotoGP.com
Alex Rins dan Joan Mir desak Suzuki untuk memasang perangkat holeshot terbaru setelah jeda musim panas MotoGP 2021.

Baca Juga: MotoGP Jerman 2021, Hal Ini Menjadi Musuh Terbesar Alex Rins Sekarang

Kedua pembalap Suzuki ini telah mengeluh selama berbulan-bulan tentang perangkat yang seharusnya tiba segera setelah liburan musim panas.

“Tidak mudah ketika semua orang menggunakannya dan kami belum memilikinya,” kata Alex Rins.

“Tergantung sirkuitnya. Di Qatar tanpa sistem ini kami kehilangan antara 0,3 dan 0,4 detik di lintasan lurus,” ungkapnya.

Kesenjangan yang cukup besar dibandingkan lawan, seperti juga terjadi di Sachsenring dan Assen.

Baca Juga: MotoGP Jerman 2021, Suzuki dan Aprilia Tanpa Tim Satelit di MotoGP 2022

“Tapi di Mugello, misalnya, perbedaannya lebih kecil. Itu tergantung pada sirkuit,” sambung Alex Rins.

Sistem holeshot baru akan memungkinkan untuk lebih cepat 0,1 detik yang berharga setiap lap, mengingat jarak yang sangat ketat yang terjadi di musim MotoGP ini.

Apalagi di sesi kualifikasi, dimana Suzuki masih kesulitan dan sering dipaksa start dari belakang, begitu juga pada fase overtaking.

“Kami sudah lama meminta perangkat ini,” sebut Alex Rins.

Baca Juga: Jelang MotoGP Jerman 2021, Pembalap Suzuki Ecstar Alex Rins Balik Lagi

Source : tuttomotoriweb.it
Penulis : Indra Fikri
Editor : Joni Lono Mulia


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular