Bagi konsumen skutik premium Maxi Yamaha, disarankan untuk menggunakan oli full sintetik dari Yamalube Super Matic.
“Penggantian oli secara berkala, baik berdasarkan jarak tempuh atupun waktu pemakaian, menjadi salah satu hal yang harus diperhatikan untuk menjaga kondisi mesin motor tetap prima," terang Antonius Widiantoro, Manager Public Relation, YRA & Community, PT Yamaha Indonesia Motor Mfg.
"Dan untuk membantu konsumen dalam merawat motor mereka, Yamaha menghadirkan fitur Y-Connect yang mempermudah konsumen MAXI Yamaha (connected model) dalam mengecek kondisi oli secara cepat melalui smartphone, dan juga menawarkan oli sintetik Yamalube Super Matic, yang diformulasikan khusus untuk merawat dan menjaga kinerja mesin skutik Maxi Yamaha secara optimal, sehingga dapat mendukung mobilitas penggunanya dalam menjalani rutinitas harian,” sambungnya.
Secara spesifikasi, oli full sintetik Yamalube Super Matic yang memiliki SAE (Society of Automotive Engineers) atau tingkat kekentalan 10W-40 terbuat dari bahan kimia yang diproses dengan suhu, tekanan dan kondisi yang terjaga.
Bahan-bahan dan proses tersebut membuat molekul pada oli full sintetik menjadi lebih teratur dan seimbang.
Oli full sintetik tidak meninggalkan kerak, dapat melumasi hingga ke celah-celah mesin secara lebi optimal dan juga memaksimalkan tenaga (power) di setiap putaran mesin.
Selain itu, oli satu ini juga mampu bekerja secara maksimal di berbagai kondisi jalan dan cuaca serta membuat pemakaian bahan
bakar menjadi lebih efisien.
Bisa dikatakan Yamalube Super Matic ini adalah “Cinta Pertama Maxi Yamaha” karena diformulasikan bersamaan dengan mesin motor Maxi Yamaha dan telah digunakan sejak pertama kali skutik premium tersebut sampai ke tangan konsumen.
Baca Juga: Pelek Motor Habis Repaint, Begini Cara Perawatan Biar Kinclong Terus
Yamalube Super Matic dapat dengan mudah dibeli di jaringan dealer resmi Yamaha dan bengkel kepercayaan konsumen.
Untuk informasi lebih lanjut terkait produk, silahkan kunjungi website resmi Yamaha Indonesia di https://www.yamaha-motor.co.id/
Penulis | : | Erwan Hartawan |
Editor | : | Aong |
KOMENTAR