Crash Parah di Sirkuit Aragon, Pembalap 14 Tahun Meninggal Dunia

Ardhana Adwitiya - Minggu, 25 Juli 2021 | 21:00 WIB
Twitter/CEVMotorcycle
Crash parah di sirkuit Aragon pada ajang European Talent Cup, pembalap 14 tahun Hugo Millan meninggal dunia.

Pembalap muda itu pun mendapat pertolongan pertama, sebelum akhirnya dinaikan ke ambulans dan diantar ke rumah sakit menggunakan helikopter.

ayangnya nyawa Hugo Millan tak terselamatkan, dan meninggal dunia di rumah sakit.

Setelah tersiar kabar duka ini, Race 2 CEV Moto2 Aragon hari ini pun dibatalkan.

Kabar duka ini juga disiarkan FIM CEV Repsol lewat akun Twitter @CEVMotorcycle.

Baca Juga: Hasil Balap CEV Moto3 Aragon 2021, Pembalap Indonesia Gagal Finis

"Kami dengan sangat sedih mengumumkan Hugo Millan meninggal dunia akibat luka-luka setelah crash di balap HETC

Kami turut berduka sedalam-dalamnya dan memberi dukungan kepada keluarga dan tim.

Kami akan merindukan kamu Hugo," tulis admin @CEVMotocycle pada keterangan.

Kecelakaan yang dialami Hugo Millan di sirkuit Aragon mirip-mirip dengan crash Jason Dupasquier di Mugello pada 29 Mei lalu.

 



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular