Engine mounting di skutik retro ini juga sudah berubah demi meminimalisir getaran mesin.
Teknologi SSC baru di mesin juga membantu mengurangi kebisingan pengoperasian.
Mesin Kymco Like 150S 2022 ini berkapasitas 149,8 cc 1 silinder SOHC 4 katup berpendingin udara.
Tenaga maksimal yang dihasilkan sebesar 9,9 tenaga kuda pada 8.500 rpm.
Tangki bahan bakarnya juga lebih besar dibanding versi sebelumnya, sekarang menjadi 6,8 Liter.
Fitur-fiturnya termasuk seluruh unit pencahayaan LED dan rem cakram di kedua roda.
Panel instrumen sudah full digital dengan bentuk yang unik di bagian kokpitnya.
Kymco Like 150S 2022 meluncur di pasar Australia dalam dua pilihan warna, yaitu Pearl White dan Orange.
Baca Juga: Modal Obeng, Sokbreker Yamaha NMAX 2020 Jadi Keras atau Empuk, Nih Caranya
Source | : | Greatbiker.com |
Penulis | : | Yuka Samudera |
Editor | : | Aong |
KOMENTAR