Wakil Direktur Lalu Lintas Polda Riau AKBP Donni Eka Syaputra ketika dikonfirmasi wartawan menjelaskan, peristiwa itu terjadi pada Kamis (12/8/2021) pagi.
Donni mengatakan, anggota polisi yang sedang mengendarai motor itu tidak dilarang melintas.
Melainkan diminta untuk bersabar karena tengah terjadi kemacetan cukup parah di lokasi.
"Bukan dilarang melintas, tapi memang kondisi waktu itu sedang macet. Beliau diminta bersabar, ya sama petugas penyekatan, eh malah jadi seperti di video itu," ucap Donni, saat dikonfirmasi wartawan, Kamis.
Baca Juga: Rayakan Hari Kartini, Para Polwan Cantik di Tulungagung Bagikan Sembako Naik Honda CRF150L
Polwan, kata Donni, hanya ingin meningatkan anggota Bhabinkamtibmas agar tidak menerobos dan menjadi contoh bagi warga lainnya.
"Itu mau diingatkan (sama polwan), ya jangan menerobos. Berilah contoh pada masyarakat, itulah ya intinya. Karena memang polisi boleh lewat, tapi ya sabar, nanti orang jadi ikut nerobos juga kalau tidak sabar," ujar Donni.
Lebih jelasnya, brother bisa tonton video di bawah ini.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Viral, Video Polwan Bentak Bhabinkamtibmas di Pos Penyekatan dan Bilang Kurang Ajar, Ini Penjelasannya"
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul ""Kau Polisi Kan, Jangan Kurang Ajar, Kulaporkan Nanti ke Kapolda, Enggak Bisa Menghargai Sesama!""
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Galih Setiadi |
Editor | : | Indra GT |
KOMENTAR