Pada aplikasi, terlihat jelas lokasi maling motor tersebut, dia pun membawa HP tersebut ke polisi sebagai barang bukti.
Namun nampaknya maling motor tersadar kalau ada alat pelacak dan meninggalkan motor Brandon di sembarang tempat.
Akhirnya polisi berhasil menemukan motor, namun pelaku maling motor berhasil kabur.
Buat yang penasaran cara kerja Apple AirTag, alat ini harus teregistrasi dengan satu akun Apple ID.
Jika Apple AirTag sudah dikunci oleh pemilik pertama, maka enggak bisa didaftarkan dengan akun lain meski sudah direset.
Membuka atau menutup kunci Apple AirTag hanya bisa menggunakan smartphone iPhone, lewat sambungan bluetooth.
Apple AirTag bisa dilacak menggunakan ponsel Apple menggunakan aplikasi Find My Apple.
Lokasi akan terlihat jelas di GPS dan saat brother mencari alat ini, maka akan terlihat jarak dan arah panah.
Baca Juga: Motor Tarikan Leasing Ditahan Polisi, YLKI: Pentingnya Pengawasan Jual Beli Motor Bekas
Source | : | Greatbiker.com |
Penulis | : | Ahmad Ridho |
Editor | : | Indra GT |
KOMENTAR