Untuk mendukung aktivitas di trek balap, bagian panel instrumen digital juga mendapatkan fitur baru.
Seperti digital doc untuk menyimpan dokumen penting, Day trip meter, Dynamic rev limit indicator dan Overspeed indicator.
Layar TFT terbaru ini juga memiliki konektivitas Bluetooth melalui sistem SmartXonnect.
Mesin Apache RR 310 baru tetap tidak berubah dengan mesin satu silinder 310 cc yang sama dengan mesin BMW G 310 R.
Baca Juga: Tantang Ninja 250 dan CBR250RR, Aprilia Jor-Joran Akan Bikin Motor Sport 300 cc Baru
Mesin tersebut mampu menyemburkan tenaga maksimum 34 hp dan torsi puncak 27,3 Nm.
Tenaga ditransfer ke roda belakang melalui transmisi manual 6-percepatan.
Soal harga, TVS Apache RR 310 2021 ini dibanderol mulai di harga ₹2.60 lakh atau sekitar Rp 50,7 jutaan.
Lebih murah dibanding harga Kawasaki Ninja 250 yang dibanderol mulai Rp 64.900.000 OTR Jakarta.
Kalau menurut brother gimana, cocok gak TVS Apache RR 310 2021 meluncur di Indonesia juga?
Source | : | Autocar India,Auto.hindustantimes.com |
Penulis | : | Yuka Samudera |
Editor | : | Indra GT |
KOMENTAR