Video Petugas SPBU Arogan Usir Pedagang, Warga Ngamuk Karena Bawa-bawa Suku

Reyhan Firdaus - Rabu, 1 September 2021 | 11:36 WIB
IG Kamerapengawas
Seorang petugas SPBU di Cibiru Bandung bertingkah arogan

Kapolsek Panyileukan, Kompol Suhendratno saat dihubungi melalui telepon, Selasa (31/8/2021) membenarkan peristiwa pemukulan di SPBU Cipadung Kidul Selasa siang itu.

"Alhamdulillah, persoalan yang terjadi siang hari tadi di SPBU Cipadung Kidul telah selesai. Kedua belah pihak, termasuk kelompok masyarakat yang terlibat dalam aksi tadi, telah berdamai juga saling meminta maaf," ungkap Kompol Suhendratno.

"Kesepakatan itu ditandai dengan adanya surat pernyataan yang ditandatangani oleh semua pihak di Mapolsek Panyileukan," ujarnya.

Manajemen SPBU juga sudah didatangi, untuk mencari solusi masalah soal pegawai SPBU tersebut.

"Intinya semua pihak telah sepakat untuk berdamai. Kami pun berharap, rekan-rekan media dapat ikut serta dalam mendinginkan suasana melalui pemberitaan kepada para pembacanya, sehingga peristiwa ini tidak kembali berlanjut, karena sudah clear, semua pihak juga telah sepakat berdamai," katanya.

Source : TribunJabar.id
Penulis : Reyhan Firdaus
Editor : Indra GT


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular