Motor ini sejatinya merupakan sebuah motor adventure yang cocok sebagai teman berpetualang.
Sebagai motor dengan tipe maxi enduro, kendaran roda dua ini didesain untuk bisa mengarungi berbagai medan.
Moto Guzzi V85 TT Travel memiliki mesin yang sama dengan V7 Stone.
Tetapi soal tenaga yang dihasilkan lebih tinggi brother, yaitu 76 Hp di 7.500 rpm dan torsi 82 Nm di 5.000 rpm.
Soal harga, Moto Guzzi V7 Stone diperkenalkan dengan harga Rp 535 juta OTR DKI Jakarta.
Sedangkan untuk Moto Guzzi V85 TT Travel dihargai Rp 700 juta OTR DKI Jakarta.
Nah kedua motor baru ini bisa langsung dipesan di Motoplex Dealership.
Tertarik brother?
Source | : | PT Piaggio Indonesia |
Penulis | : | Yuka Samudera |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR