Teknologi ini memberikan peningkatan kinerja secara keseluruhan di seluruh kondisi berkendara, kenyamanan, dan penghematan bahan bakar.
TVS Callisto memiliki ukuran bagasi yang luas sebesar 21 liter, lumayan luas nih bro!
Kaki-kakinya menggunakan pelek berdiameter 12 inch dibalut ban dengan tapak yang lebih lebar.
Ada juga pillion handle yang berbalut chrome dan dilengkapi sandaran untuk pembonceng.
TVS Callisto memperkenalkan warna yang lebih berani dengan pilihan varian standar dan premium.
Ada tiga warna standar yaitu Coklat – Autumn Brown, Biru – Indi Blue, dan Hitam – Midnight Black.
Serta tujuh warna premium yang terinspirasi dari warna-warna yang menjadi icon di Nusantara.
TVS secara khusus bekerja sama dengan Nippon Paint dalam mendevelop warna premium ini.
Baca Juga: Motor Baru Lawan Honda BeAT Desain Lebih Sporty, Harga Cuma Segini
Ketujuh warna tersebut adalah: Hijau – Mint Green, Kuning – Banana Yellow, Putih – Pearl White, Pink – Pinky Promise, Merah – Passion Red, Biru – Mysterious Blue, dan Hijau – Olive Green.
Soal harga, TVS Callisto warna standard di jual dengan harga Rp 17.900.000 OTR Jakarta.
Sedangkan untuk TVS Callisto warna Premium dijual dengan harga Rp 18.900.000 OTR Jakarta.
Sikat bro!
Source | : | TVS Indonesia |
Penulis | : | Yuka Samudera |
Editor | : | Indra GT |
KOMENTAR