Jelang MotoGP San Marino 2021, Joan Mir Kasih Peringatan Keras ke Suzuki

Indra Fikri - Selasa, 14 September 2021 | 16:45 WIB
MotoGP.com
Jelang MotoGP San Marino 2021, juara dunia MotoGP 2020, Joan Mir memberikan peringatan keras ke Suzuki.

"Saya pikir itu jelas, mengingat kami bertarung di trek lurus dan dengan Suzuki kami tidak bisa menyalip," jelasnya.

"Saya memberikan diri saya 100%, tetapi kami membutuhkan langkah maju, meskipun itu tidak mudah,” tambah Mir.

“Selain itu, kami harus melakukan sesuatu dengan holeshot, sehingga dalam balapan kami sama dengan yang lain," sebutnya.

"Jika kita memecahkan dua masalah ini, itu akan menjadi titik awal yang sangat baik,” bilang Mir.

Joan Mir berharap untuk perubahan teknis mulai dari putaran MotoGP berikutnya di Sirkuit Misano, San Marino.

“Saya berharap memiliki beberapa komponen baru untuk balapan sehingga saya bisa lebih kompetitif. Kami membutuhkan bahan yang lebih baik," ujarnya.

"Saya harap tempat ketiga hari ini menandai awal dari akhir musim yang baik Suzuki sedang mengerjakan holeshot, kami membutuhkannya,” tutup Joan Mir.

Baca Juga: Jelang MotoGP Spanyol 2021, Ini Video Valentino Rossi Latihan di Sirkuit Misano

Source : Corsedimoto.com
Penulis : Indra Fikri
Editor : Indra GT


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular