Baterai juga akan dipasang di bagian bawah rangka untuk menurunkan pusat gravitasi dan meningkatkan kekakuan rangka.
Bosch akan menyediakan motor listrik dan sistem manajemen elektronik untuk sepeda listrik VR46 ini.
Lalu dikabarkan akan memiliki teknologi "Flip Chip" yang memungkinkan pengguna untuk mengubah geometri berdasarkan medan yang ditempuh.
Detail spesifikasi dari VR46 e-MTB memang belum terungkap jelas.
Namun rumornya VR46 e-MTB ini akan ditanam part-part mulai dari Bosch, Pirelli, Ohlins, Sram/Rock Shox, Fulcrum, Crankbrothers, Technomousse, dan Ochain.
Sepeda listrik VR46 e-MTB tersebut rencananya akan diperkenalkan pada ajang EICMA 2021 nanti.
Wah jadi gak sabar nih melihat penampakan dan info harganya!
Source | : | Rideapart.com |
Penulis | : | Yuka Samudera |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR