Jelang MotoGP San Marino 2021, Alex Marquez Bongkar Masalah Honda

Ardhana Adwitiya - Kamis, 16 September 2021 | 17:30 WIB
MotoGP.com
Jelang MotoGP San Marino 2021, Alex Marquez bongkar masalah kebobokan Honda di MotoGP 2021.

Jelang MotoGP San Marino 2021, fokus Alex enggak cuma pada hasil, tapi juga pengembangan Honda RC213V.

Setelah libur pertengahan musim, pembalap Honda berusaha mengembangkan sasis baru yang ternyata tidak berdampak bagus.

"Menurut saya masalah kami di bagian lain, yakni di mesin dan penyaluran tenaga, tapi Honda bekerja keras pada sasis," lanjut Alex.

"Di balapan terakhir, Honda membawa banyak sasis untuk dicoba, terutama oleh Marc dan Pol," tambahnya.

Baca Juga: Jelang MotoGP San Marino 2021, Tim Rossi Tambah Skuat VR46 Di Moto3

"Mungkin kami dapat berita dari Misano dan bisa mencoba sasis tersebut," sambungnya.

"Jika kami punya banyak motor dengan sasis berbeda di trek, itu bagus," lanjutnya.

"Tapi tanpa tergesa-gesa, tujuan saya finis dengan baik musim ini dan tidak ketinggalan jauh," tambah pembalap LCR Honda itu.

Pada Selasa dan Rabu (14-15/9/2021) kemarin, Honda telah melakukan pengujian untuk MotoGP 2022.

Baca Juga: Jelang MotoGP San Marino 2021, Rekan Setim Marc Marquez Umbar Masalah Terbesar

Source : tuttomotoriweb.it
Penulis : Ardhana Adwitiya
Editor : Joni Lono Mulia


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular