Perbedaan Yamaha R15 2021 India Dengan Indonesia, Pantas Disebut V4

Reyhan Firdaus - Kamis, 23 September 2021 | 11:55 WIB
Yamaha Motor Company
Yamaha R15 Indonesia dengan R15 V4 India

Terutama bagian depannya, yang terinspirasi dari supersport Yamaha R7.

Paling beda adalah penggunaan lampu proyektor, yang bersembunyi di tengah air scoop-nya.

Lampu proyektornya mirip yang dipakai Yamaha MT-15, dan disebut lebih terang dengan tingkat keterangan Class D.

Yamaha Motor Company
Yamaha R15 V4 pakai lampu proyektor mirip MT-15

Di sampingnya ada lampu DRL, yang jadi standar motor-motor sport masa kini.

Area tangki juga berubah, namun kapasitasnya tetap 11 liter.

Untuk rangka, Yamaha R15 V4 tetap pakai rangka twin spar Deltabox yang kekar.

Baca Juga: Keren, Gambar Render Yamaha R15 Ala Sport Touring, Bakal Diproduksi?

Mesin juga jadi sorotan, karena secara garis besar tetap sama pakai mesin 155 cc LC4V.

Namun tenaga Yamaha R15 V4 India lebih kecil, tepatnya 18,10 dk / 10.000 rpm dan torsi 14,2 Nm / 7.500 rpm.

Source : Yamaha India
Penulis : Reyhan Firdaus
Editor : Joni Lono Mulia


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular