Beberapa dari mereka meminta asisten virtualnya, Alexa, untuk menyetel musik keras-keras, atau memainkan suara kaca pecah guna menakut-nakuti Andy.
Penonton lain ada yang meminta Andy merobek kausnya, sehingga sejumlah pakaiannya pun rusak.
Bahkan ada seorang penonton yang iseng menanyakan Alexa di mana lokasinya.
Di akhir siarannya, Andy yang merupakan mantan driver ojek online ini terkejut mendapat 16.000 dollar AS.
"Yo, aku tidak percaya ini. Terima kasih banyak."
"Aku dulu mengemudikan Uber dengan tarif 16 dollar AS (Rp 230.000) per jam"
Itu berarti hanya dengan tidur saja, Andy bisa mendapatkan uang yang setara dengan 13 unit Honda BeAT baru, yang harganya saat ini Rp 16.665.000 per unitnya.
Populer karena kerap menyuguhkan konten yang jenaka, Asian Andy memiliki 76.400 followers di platform Twitch, 40.000 followers di Twitter dan Instagram, serta 1 juta subscribers di YouTube, sebagaimana dihimpun KompasTekno dari Business Insider, Rabu (17/1/2021).
Baca Juga: Omzetnya Setara Ribuan Yamaha NMAX, Kisah Sultan Alias Crazy Rich Ini Jadi Sorotan
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Fadhliansyah |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR