Soal spesifikasi, masih sama seperti Honda Wave Alpha 110 model standar.
Honda Wave Alpha 110 edisi terbatas ini tetap menggunakan mesin 110 cc berpendingin udara.
Tenaga yang dihasilkan sebesar 8,2 hp pada 7.500 rpm dan torsi maksimum 8.44 Nm pada 5.500 rpm.
Mesin ini diklaim irit bahan bakar untuk penggunaan sehari-hari.
Kaki-kaki menggunakan pelek jari-jari dengan pengereman rem tromol baik di depan dan belakang.
Sementara lampu-lampu utama masih menggunakan lampu halogen biasa, baik headlamp, lampu sein, dan stoplamp.
Suspensi depan menggunakan teleskopik dan di belakang ada sokbreker ganda.
Honda Wave Alpha 110 edisi terbatas akan resmi dipasarkan mulai 23 Oktober 2021 di Vietnam.
Baca Juga: Murah Meriah Motor Bebek Kloningan Honda Supra Fit, Lebih Murah dari BeAT!
Source | : | 2banh.vn |
Penulis | : | Yuka Samudera |
Editor | : | Indra GT |
KOMENTAR