Motor baru ini mengusung mesin satu silinder 199,5 cc 4-klep berpendingin oli.
Klaimnya, mesin tersebut menghasilkan tenaga 18,8 dk di 8.500 rpm dan torsi 17,3 Nm di 6.500 rpm.
Tenaga dan torsi tersebut ditransfer ke roda belakang lewat transmisi manual 5-percepatan.
Fitur-fitur di motor baru ini juga cukup modern, seperti panel instrumen digital LCD lengkap dengan konektivitas Bluetooth.
Di panel instrumen digital ini juga terdapat teknologi turn-by-turn navigation system.
Di bagian headlamp berbentuk bulat dengan lampu LED yang mengesankan aura retro modern.
Terdapat juga tombol engine cut-off yang dibuat menyatu dengan starter layaknya moge.
Di bagian kaki-kaki terlihat kekar dengan penggunaan pelek depan 21 inci dan 18 inci belakang.
Baca Juga: Artis Billy Syahputra Mengaku Ikhlas Motor Trail Raib Dicuri Maling
Source | : | Gaadiwaadi.com |
Penulis | : | Yuka Samudera |
Editor | : | Indra GT |
KOMENTAR