"Dengan hasil ini anda tidak akan ragu atau cemas," lanjutnya.
"Selama libur musim panas kami bilang ke diri kami sendiri langkah kami tepat, ayo kita pesiapkan motor musim depan," sambung Beirer.
"Kami belum menyelesaikan update untuk 2021, kemungkinan tiga atau empat trek lagi baru bisa tahu karakteristik motor," tambahnya.
Selain ngomongin persiapan MotoGP 2022, Beirer juga membahas masalah yang dialami Miguel Oliveira.
Baca Juga: Gak Ada Ampun, Ducati Balapan Pakai Mesin 955 cc Lawan Motor 600 cc
"Dia mendapat cedera di Spielberg dan itu masih menyakitkan di putaran kedua Austria, tidak ada yang memperrhatikan hal tersebut," jelas Pit Beirer.
"Kemudian dia tidak menggasak poin di tiga balapan berikutnya, pikiran Oliveira sangat hancur," sambungnya.
"Saat pembalap MotoGP tidak dalam kondisi baik, maka ia tidak bisa menguji apa pun, kami pun kesulitan," lanjutnya.
"Untungnya Brad Binder lebih berani melewati fase itu, dia berada di posisi 6 klasemen MotoGP 2021," tambah Beirer.
Baca Juga: Jelang MotoGP Aragon 2021, KTM Cabut Wild Card Dani Pedrosa di Misano?
Source | : | tuttomotoriweb.it |
Penulis | : | Ardhana Adwitiya |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR