BCA hanya memberikan waktu kepada nasabah untuk menggunakan ATM magnetik sekitar sebulan lagi.
Namun, mulai 1 Desember 2021, seluruh ATM yang belum cip akan diblokir.
Jadi sebelum diblokir, BCA menghimbau nasabahnya untuk segera menukarkan kartunya.
"Penukaran kartu bisa dengan mudah dilakukan di mesin CS Digital BCA atau mengajukan penggantian kartu melalui Halo BCA," kata Hera F Haryn EVP Divisi Sekretariat dan Komunikasi Perusahaan BCA pada Kontan.co.id, Kamis (14/10).
Baca Juga: Senangnya Pemilik Rekening BCA Kebagian Uang Bantuan Rp 1 Juta, Cek Sekarang di Link Ini
Sebagai informasi, mesin CS Digital BCA dengan fitur ganti kartu ATM sudah ada sejak Agustus 2017.
Sedangkan fitur ganti kartu ATM menggunakan KTP elektronik sudah bisa dilakukan sejak April 2019.
Hingga saat ini, BCA memiliki hampir 1200 mesin CS Digital BCA yang tersebar di berbagai lokasi.
Nasabah BCA dapat melakukan beragam transaksi customer service dengan nyaman dan dapat diakses 24 jam sehari, 7 hari seminggu di lokasi-lokasi CS Digital BCA yang telah ditentukan.
Source | : | Kontan.co.id |
Penulis | : | Ardhana Adwitiya |
Editor | : | Aong |
KOMENTAR