Motor Antik Harley-Davidson Board Tracker 1910 Dijual, Harga Segini

Ardhana Adwitiya - Senin, 1 November 2021 | 21:05 WIB
Istimewa
Motor antik Harley-Davidson Board Tracker tahun 1910 dijual, kolektor merapat buka harga mulai segini.

Bukan dimodifikasi loh, tapi motor antik ini memang punya mesin single silinder 100 cc.

"Kapasitas mesin 100 cc, Kebanyakan motor ini di Eropa Timur," ungkap Yoga saat dihubungi MOTOR Plus-online, Jumat (29/10/2021).

Motor ini terlihat lebih mirip dengan sepeda karena memang lahir pada era awal motor meluncur.

Pemakaian ban putih yang berbeda dengan warna rangka dan tangki membuat kesan klasik semakin kental.

Istimewa
Harley-Davidson Board Tracker 1910 milik Yoga Swara, dibekali mesin 100 cc.

Baca Juga: Meluncur Motor Baru 'Hampir-Davidson' Tampang Gagah Mesin 300 cc V-Twin, Segini Harganya

Setang board tracker yang menunduk ke bawah dibalik posisinya sehingga lebih nyaman saat dibawa jalan.

Ditambah sepatbor dan fork dicat krom, serta pemakaian tas disamping sepatbor belakang menambah kesan klasik.

Karena masih memakai pedal, cara menghidupkannya dengan menggenjot sambil menahan kopling.

 

Yoga sendiri menjual motor antik ini dengan harga fantastis.

Istimewa
Harley-Davidson Board Tracker 1910 hasil restorasi.

Baca Juga: Dirilis 'Hampir-Davidson' Mesin 300 cc V-Twin, Harga Cuma 52 Jutaan

Penulis : Ardhana Adwitiya
Editor : Aong


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular