"Dari tiap wilayah ada titik kumpul lalu berangkat riding bareng langsung ke lokasi," tambah pria yang akrab disapa Uniel ini.
Uniel menjelaskan, Family Gathering ini bertujuan sebagai wadah silaturahmi sesama pecinta Vespa 1960-an.
"Silaturahmi sesama pencinta Vespa 60s, saling mengenal member dan keluarga sekalian refreshing," sambungnya.
Acara diisi dengan berbagai kegiatan, mulai dari makan siang bersama, pembagian doorprize, serta ada lapak jualan spare part Vespa.
Baca Juga: Harga Motor Baru Vespa Sprint 150 Rp 51 Jutaan, Cicilannya Segini Bro
Karena mengambil tema 'Pesta Duren', pastinya acara puncaknya adalah pesta makan durian.
"Kedepannya tiap tahun akan ada acara Family Gathering Vespa 60 Jabodetabek," tutup Uniel.
Penulis | : | Ardhana Adwitiya |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR