Motor-motor untuk balap IATC 2021 juga sudah mendarat di Lombok.
Nah kabar terbarunya, kini logistik WSBK Indonesia 2021 juga sudah mendarat di Lombok.
Hal itu bisa brother lihat dalam video yang diunggah akun Instagram @lombokairport, Selasa (9/11/2021).
Logistik WSBK Indonesia 2021 dibawa pesawat Boeing 777F Qatar Airways QR8356 dengan registrasi A7-BFG.
Baca Juga: Jelang WSBK Indonesia 2021, Waspada Sirkuit Mandalika Terendam Banjir Kalau Gak Ada Ini
Untuk pertama kalinya, pesawat Boeing 777F mendarat di tanah Lombok, NTB.
Pesawat Boeing 777F sendiri merupakan salah satu jenis pesawat terbesar di dunia saat ini.
Pesawat itu mendarat di Bandara Lombok dengan mulus, Senin (8/11/2021) pukul 23.01 WITA.
Pesawat ini berangkat dari Bandara Internasional Hamad di Doha, Qatar.
Baca Juga: Terungkap, Ini Motif Batik Di Run Off Sirkuit Mandalika Jelang WSBK Indonesia 2021
Source | : | Instagram/lombokairport |
Penulis | : | Ardhana Adwitiya |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR