Ground clearance mobil ini mirip Suzuki Ignis, yaitu mencapai 180 mm atau sedikit lebih tinggi dari Suzuki Karimun Wagon R.
Sedangkan dimensinya Suzuki S-Presso tercatat memiliki panjang 3.565 mm, lebar 1.520 mm dan tinggi 1.565 mm.
Soal harga, mobil ini dipasarkan di India dan FIlipina dengan harga terjangkau yaitu setara Rp 70 jutaan.
Nah jika mobil ini menggantikan posisi Suzuki Karimun Wagon R di Indonesia, maka diprediksi harganya bisa tembus sampai Rp 120 jutaan.
Angka tersebut bisa dibilang setara dengan 3 unit Yamaha NMAX tipe tertinggi yaitu All New NMAX Connected ABS.
Sebagai perbandingan, harga per unit All New NMAX Connected ABS saja dibanderol Rp 34,300,000 OTR Jakarta.
Wah kalau Suzuki bakal menghadirkan line up mobil baru di tanah air, kira-kira untuk divisi motornya kapan nih ada produk baru lagi?
Source | : | GridOto.com |
Penulis | : | Muhammad Mavellyno Vedhitya |
Editor | : | Indra GT |
KOMENTAR