Modifikasi Motor Vespa Spartan, Body Custom Jadi Racing Sangar

Ardhana Adwitiya - Kamis, 11 November 2021 | 19:35 WIB
Instagram/vespabintangtimur
Modifikasi motor Vespa Spartan, body custom banyak part mewah tampang jadi racing sangar.

MOTOR Plus-online.com - Modifikasi motor Vespa Spartan, body custom banyak part mewah tampang jadi racing sangar.

Vespa klasik atau Vespa 2-tak ternyata masih sering kena modifikasi motor.

Aliran modifikasi Vespa 2-tak juga enggak kalah keren dan sangar.

Seperti modifikasi motor Vespa Spartan alias Vespa PX 200 garapan bengkel Vespa Bintang Timur ini.

"Basicnya Spartan 200 tapi upgrade mesin pake Quatrini m244, jadi kapasitas mesinnya 244 cc," buka Didi Bintang kepada MOTOR Plus-online, Kamis (11/11/2021).

Ardhana Adwitiya/MOTOR Plus-online
Mesin upgrade pakai Quattrini jadi 244 cc

Untuk suplai bahan bakar, dipasang karburator PWK 35 Airstrike.

Bagian paling menarik adalah body Vespa 2-tak ini sudah knock down alias bisa dicopot semua.

"Body sudah custom jadi knock down, jadi gampang buat nurunin mesin," sambung pria yang buka di daerah Jatibening, Kota Bekasi itu.

Baca Juga: Atta Halilintar Oprek-oprek Vespa Miliknya, Biaya Modifnya Bikin Melongo

Baca Juga: Perhatian, Anak Vespa Mau Turing Ke Merauke Wajib Ikuti Aturan Ini

Kini tepong kiri dan kanan dibuat seperti menyatu dengan body tengah.

Untuk membuka body ini, brother harus melepas semacam penjepit di area keran bensin.

Serta di tepong kanan diberi lubang udara untuk mendinginkan mesin.

Tak sampai situ, area kokpit juga dibuat istimewa, dengan setang custom menekuk serta panel instumen semi-digital merek SIP.

Baca Juga: Wow, Piaggio Indonesia Bangun Pabrik Di Cikarang, Vespa Gak Lagi CBU?

Ardhana Adwitiya/MOTOR Plus-online
Body custom knock down sehingga tepong kanan dan kiri dibuat menyatu

Biar jalannya stabil di kecepatan tinggi, Didi menyematkan stabilizer merek Matris di Vespa Spartan ini.

Nah yang enggak kalah keren buat dibahas ada di area kaki depan.

"Untuk pengereman pakai kaliper dari Ottopuntouno, dudukannya dari +62 Gamegasetya, sama disc brake pakai Polini," tambahnya.

Karena sudah pakai rem cakram, maka Didi memasangkan tabung rem serta tuas rem dan kopling merek SND Racing.

Ardhana Adwitiya/MOTOR Plus-online
Setang tekuk dengan stabilizer Matris dan panel instrumen semi-digital merek SIP.

Baca Juga: Modifikasi Vespa Pasang Dop Pelek di Vespuci, Siapin Budget Segini

"Pelek SIP dikawinin tromol Skipper yang biasanya buat motor 2-tak Jepangan, plus ban Bridgestone Battlax," lanjutnya.

Urusan suspensi, disematkan sokbreker depan pakai Stage6, sedangkan belakang pakai BGM.

Didi menjelaskan, motor Vespa ini dia bikin lebih pendek dari standarnya karena permintaan sang owner.

"Sebenarnya Vespa Spartan ini agak dikecilin dikit sama dipendekin," lanjut Didi.

Ardhana Adwitiya/MOTOR Plus-online
Modifikasi area kaki depan jadi terlihat padat.

Baca Juga: Kesal Dibikin Jatuh, Pembalap Vespa Race Ini Lempar Helm Ke Rivalnya

Sebagai sektor pencahayaan, disematkan lampu Day Maker bulat.

Yang bikin pangling, ada air scoop di bawah dek yang dapat meningkatkan down force motor Vespa 2-tak ini.

"Biar saat kecepatan tinggi udaranya masuk air scoop, jadi bantu mendinginkan mesin sekaligus motor enggak ngangkat juga," tambahnya.

Sebagai pelengkap, dipasang knalpot SIP JL dan stoplamp kepunyaan Honda NSR 150.

Ardhana Adwitiya/MOTOR Plus-online
Tersemat air scoop untuk mendinginkan mesin Vespa sekaligus meningkatkan down force.

Baca Juga: Vespa ET4 Cuma Diproduksi Sebentar, Harganya Bikin Dompet Bergetar

Menurut Didi, pengerjaan motor Vespa 2-tak ini menghabiskan budget sekitar Rp 60 jutaan.

Gimana menurut brother, keren enggak modifikasi Vespa Spartan alias Vespa PX 200 garapan bengkel Vespa Bintang Timur ini?

Ardhana Adwitiya/MOTOR Plus-online
Modifikasi Vespa Spartan garapan bengkel Vespa Bintang Timur.

Vespa Bintang Timur: Jl. Caman Raya, Kec. Pondokgede, Kota Bekasi, Jawa Barat, 17421

Penulis : Ardhana Adwitiya
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular