Fakta Hasil MotoGP Valencia 2021, Francesco Bagnaia Juara Demi Valentino Rossi

Joni Lono Mulia - Senin, 15 November 2021 | 07:15 WIB
MotoGP
Podium MotoGP Valencia 2021 didominasi pembalap Ducati, Francesco Bagnaia (tengah); Jorge Martin (kanan) dan Jack Miller (kiri), Francesco Bagnaia dedikasikan kemenangannya untuk gurunya Valentino Rossi yang pensiun musim ini

Akhirnya MotoGP Valencia 2021 dimenangkan Francesco Bagnaia.

Disusul Jorge Martin podium kedua dan Jack Miller ketiga.

Rekor baru di musim MotoGP 2021 di mana pertama kalinya motor MotoGP Ducati menyapu bersih podium.

Sedagnkan, pembalap MotoGP Valentino Rossi menutup karier di MotoGP tahun ini mantap finis di posisi 10.

Meski Valentino Rossi finis 10 di ronde penutupan kariernya, The Doctor begitu julukannya mengaku puas karena masih bisa bilang di suatu waktu cerita ke generasi berikutnya nanti.

Baca Juga: Pembalap Akademi VR46 Pakai Helm Tribute Perpisahan Valentino Rossi

"Saya masih 10 pembalap terbaik dunia di ronde akhir penutupan karier di MotoGP Valencia 2021," canda Valentino Rossi.

Valentino Rossi juga mengucapkan terima kasih dan merasa terharu dengan apa yang dilakukan muridnya, Francesco Bagnaia.

"Dia membantu 'towing' agar bisa meraih waktu lebih baik sehingga bisa membuatku langsung lolos ke Q2," imbuh Valentino Rossi.

"Begitu juga di Q2 yang membantuku untuk bisa menembus start 10 besar yang mana start di posisi tersebut bisa membuat balapan lebih apik," ungkap Valentino Rossi.

Baca Juga: Murid Valentino Rossi Juara MotoGP Aragon 2021, Lebih Banyak Sampingannya Ketimbang Kemenangan Pertama

Valentino Rossi menutup karier MotoGP di musim ini dengan lapang dada karena warisan pembalap Italia MotoGP sudah kelihatan generasi penerus dari Valentino Rossi.

Simak hasil lengkap MotoGP Valencia 2021 berikut ini;

MotoGP
Hasil MotoGP Valencia 2021, Minggu (14/11/2021)

MotoGP
Hasil MotoGP Valencia 2021, Valentino Rossi pensiun sebagai pembalap MotoGP di musim dengan finis 10 besar

MotoGP
Hasil balap MotoGP Valencia 2021 yang menjadi ronde penutup musim ini

 

Penulis : Joni Lono Mulia
Editor : Joni Lono Mulia


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular