Marshal yang menempati posisinya di pitlane sirkuit Mandalika menjelaskan dirinya jadi marshal karena kemauan sendiri alias sukarelawan.
Sampai saat MOTOR Plus-online menanyakan dapat honor berapa dengan menjadi marshal di sirkuit Mandalika.
"Pasti ada dan dapat honor sih, tapi bukan alasan itu saya jadi marshal," ujar Aji yang punya profesi sebagai driller di proyek sirkuit Mandalika.
"Saya jadi marshal karena saya suka ajang seperti ini (motorsport, red.)," sambungnya.
Baca Juga: Bikin Kepo Bayaran Marshal Malaysia di Sirkuit Mandalika, Buat Event Nasional Aja Tembus Segini
Saat ditanya peran sebagai marshal di pitlane, Aji menjelaskan dengan lancar prosedur yang harus dilakukannya.
"Kibarkan bendera kuning saat pembalap masuk grid mulai sebelum start. Bendera merah bila ada apa-apa di grid. Infonya datang dari pimpinan marshal," imbuh Aji.
Aji menambahkan pengetahuan soal marshal diperolehnya dari pelatihan beberapa bulan lamanya sebelum sirkuit Mandalika gelar balapan internasional.
Saat ditanyakan jadi pitlane marshal atas kemauan sendiri atau ditunjuk.
"Untuk penunjukkan posisi marshal di mana, apa pitlane, track atau tim reaksi cepat itu berdasarkan penunjukkan dan bukan atas kemauan sendiri," pungkas Aji.
Penulis | : | Joni Lono Mulia |
Editor | : | Ardhana Adwitiya |
KOMENTAR