Toilet di SPBU Muri Tegal Sudah Gratis Duluan Sebelum Erick Thohir Kirim Surat ke Pertamina

Ardhana Adwitiya - Rabu, 1 Desember 2021 | 20:15 WIB
Tribun-Pantura.com
Toilet di SPBU Muri Tegal, Jawa Tengah sudah gratis duluan sebelum Menteri BUMN, Erick Thohir sentil Pertamina, ini buktinya.

Dalam surat edaran tersebut Erick minta fasilitas umum dan sosial milik BUMN harus memadai dan terawat baik agar jadi standar kualitas layanan.

Menariknya, ternyata toilet di SPBU Muri Tegal sudah lebih dulu gratis.

Hal itu disampaikan Pengelola SPBU Muri, Elizabeth Ratih Dewi.

"Sebelumnya memang pernah ada, tapi bukan kami memberikan tarif harus bayar sekian rupiah, tapi seikhlas nya atau suka rela pengunjung ingin memberi berapa. Jadi ada semacam tempatnya, tapi sekarang sudah tidak lagi," tutur Elizabeth dikutip dari Tribunjateng.com, Rabu (24/11/2021).

Baca Juga: Karyawan Toilet SPBU Pertamina Blak-blakan, Wajib Bayar Setoran Segini Per Hari

Adapun SPBU Pertamina 44.521.08 atau yang lebih dikenal dengan nama SPBU Muri ini berlokasi di Jalan Raya Pantura, nomor 134, Petoran, Desa Dampyak, Kecamatan Kramat, Kabupaten Tegal.

Saat ini jumlah toilet sebanyak 45 ruang, terbagi untuk toilet wanita (women) ada 35 ruang dan toilet pria (Man) ada 10 ruang, padahal sebelumnya jumlah toilet mencapai 107 ruang.

Berkurangnya jumlah toilet, diakui Elizabeth karena ada perbaikan yaitu ruang toilet dibuat lebih luas.

Harapannya pengunjung merasa lebih nyaman dan leluasa ketika menggunakan fasilitas toilet di SPBU Muri.

Baca Juga: Terbongkar Omset Toilet SPBU yang Bikin Erick Tohir Ngamuk Hingga Kirim Teguran Keras Ke Dirut Pertamina

Source : TribunJateng.com
Penulis : Ardhana Adwitiya
Editor : Indra GT


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular