Awas Jangan Sembarang Masuk SPBU Pertamina Ciri Kode Ini Tidak Bisa Bayar Tunai Harus Pakai E-Money

Aong - Minggu, 19 Desember 2021 | 11:00 WIB
DOK MOTOR Plus
Ilustrasi kode SPBU Pertamina

"Mbah mau nanya disini yg tinggal di jakarta buat roda empat di pertamina di Jakarta udah gak nerima uang tunai/cash yak ? Tadi gejil ngisi daerah pom bensin jl Fatmawati raya Jakarta Selatan self service sama bayar make app pertamina atau kartu kredit, e-money dan sejenisnya, mereka udah gak nerima uang tunai lagi mbah," demikian tulis pengunggah. "Apa bakal semua di terapin begitu ? Kalo gejil liat untuk kendaraan bermotor masih nerima pembayaran tunai tapi self service. Gumana mbah di daerah sampeyan?," lanjut keterangan yang dituliskan pemilik akun.

Rupanya setelah dikonsfirmasi oleh kompas.com kepada pihak Pertamina SPBU tersebut khusus cashless (non-tunai) self-service, dan hanya ada satu SPBU sebagai percontohan. 

SPBU itu tersebut adalah SPBU COCO dengan kode 31.124.01 di Jalan RS Fatmawati, Jakarta Selatan.

 "Ini adalah SPBU percontohan yang bertujuan untuk mendorong penggunaan pembayaran cashless," ujar Pjs. Corporate Secretary PT Pertamina Patra Niaga Subholding Commercial and Trading Irto Ginting saat dihubungi Kompas.com, Sabtu (18/12/2021).

Irto menjelaskan, jalur cashless diberlakukan untuk jalur roda empat ke atas, sementara untuk konsumen roda dua masih bisa melakukan pembayaran secara tunai.

Adapun untuk SPBU lainnya, baik di Jakarta maupun di daerah lainnya, dia memastikan, tetap menerima pembayaran cash atau tunai.

"Di SPBU lain kita masih membuka opsi pemakaian cashless dan tunai. Sambil kita review tren pemanfaatan cashless oleh pelanggan," terang Irto. 

Penulis : Aong
Editor : Aong


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular