MOTOR Plus-online.com - Polda NTB cegah jaringan copet internasional beraksi saat MotoGP Indonesia 2022 di sirkuit Mandalika, Lombok, NTB.
Polda NTB belajar dari pengalaman kerawanan yang terjadi pada saat ajang WSBK Indonesia 2021, pada 19-21 November lalu.
Sindikat asal Jakarta tertangkap tangan saat beraksi di Gate 3 Sirkuit Mandalika, Lombok Tengah.
Jaringan copet internasional ini beranggotakan 4 orang dengan pembagian tugas.
Mereka menyiapkan diri dengan membeli tiket menonton, menyewa penginapan dan transportasi.
Sindikat ini diketuai DC (45) warga Pasar Baru, Sawah Besar, Jakarta Pusat, kemudian istrinya berinisial LN (41) dan putri pertamanya, DT (24).
Juga rekan baru Perempuan asal Tanah Tinggi, Johar Baru, Jakarta Pusat AW (33).
Modus yang dijalankan sindikat ini, yakni sang istri berperan sebagai pemetik, sang anaknya ditugasi untuk mengalihkan perhatian korban, kemudian rekan lain mengoper ponsel yang berhasil diambil kepada si suami.
Baca Juga: Waduh, KEK Mandalika Kembali Dipagari Warga Jelang MotoGP Indonesia 2022
Dirreskrimum Polda NTB, Kombes Pol Hari Brata sudah memetakan sindikat dari jaringan ini.
“Dari kelompok itu sudah ada datanya semua,” kata Hari Brata, dikutip dari Tribunlombok.com.
"Sejauh ini, yang terdeteksi ada 2 jaringan dengan anggota 8 orang. Kita petakan siapa saja kawan-kawannya,” sebutnya.
Dua jaringan copet internasional ini kerap beraksi di kegiatan balapan seperti MotoGP.
Bahkan menyasar MotoGP Sepang, Malaysia.
Polda NTB sudah menyiapkan antisipasi.
Di antaranya, dengan mengerahkan Tim Puma yang memang khusus sebagai benteng dan penggempur aksi kriminal.
“Kita sterilisasi dan sebar personel di tribun penonton,” tegas Hari.
Baca Juga: Geger, Pengamat Sebut 2 Nama Pengganti Marquez Jelang MotoGP Indonesia 2022
Dalam hal menjaga kondusivitas dari kriminalitas, 1 bulan sebelum MotoGP Indonesia 2022 berlangsung, pihaknya akan menggelar operasi cipta kondisi.
"Kegiatan rutin kepolisian yang normal, jadi ditingkatkan, yang biasa sehari ungkap satu, dua kasus, diminta untuk ditingkatkan,” jelasnya.
Sejumlah tersangka kasus kriminal yang masuk daftar pencairan orang, makin giat diburu.
“Kita antisipasi semua,” tutup Hari.
Artikel ini telah tayang di TribunLombok.com dengan judul Polda NTB Antisipasi Sindikat Copet Beraksi saat MotoGP Mandalika 2022
Source | : | TribunLombok.com |
Penulis | : | Indra Fikri |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR