Dari data tersebut, kecelakaan paling banyak terjadi pada pukul 12:00 sampai pukul 18:00 WIB, yaitu sebanyak 165 kejadian.
Kemudian di urutan selanjutnya berada di rentang pukul 18:00 hingga pukul 00:00 WIB, kemudian pukul 06:00 hingga pukul 12:00 WIB 149 kejadian dan pukul 00:00 hingga pukul 06:00 WIB sebanyak 119 kejadian.
Menurut Aloysius kejadian kecelakaan di Kota Bekasi sepanjang 2021 mengalami penurunan dibandingkan 2020.
Untuk jumlah kecelakaannya di 2021 sebanyak 512 kasus, sedangkan pada tahun 2020 sebanyak 582 kasus.
"Sementara sepanjang 2021, korban meninggal dunia akibat kecelakaan lalu lintas sebanyak 35 jiwa, meningkat dibandingkan tahun sebelumnya (2020) sebanyak 29 jiwa," ucapnya.
Artikel ini telah tayang di WartaKotalive.com dengan judul Waspada, Tiga Titik Jalan di Kota Bekasi ini Rawan Kecelakaan
Source | : | Wartakotalive.com |
Penulis | : | Fadhliansyah |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR