Jenis vaksin yang termasuk homologous adalah CoronaVac, Pfizer, dan AstraZeneca. Lalu, vaksin heterologous mencakup Moderna dan Zifivax.
Sementara untuk harga pemerintah belum resmi mengumumkan.
Namun pemerintah bakal memberikan vaksin booster untuk 3 golongan seperti:
a. Lanjut usia (lansia)
b. Masyarakat kurang mampu
c. Kelompok masyarakat prioritas lain.
Baca Juga: Bikers Wajib Tahu Pemberian Vaksin Booster Dimulai Minggu Depan, Bayar Atau Gratis Nih?
Presiden Jokowi memastikan vaksinasi booster atau dosis ketiga untuk masyarakat Indonesia diberikan gratis alias tanpa pungutan biaya.
"Saya telah memutuskan pemberian vaksin ketiga gratis bagi seluruh masyarakat Indonesia karena sekali lagi keselamatan rakyat yang utama," ujar Jokowi dalam konferensi pers di Istana Negara seperti dikutip dari akun Youtube Setkab
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Vaksinasi Booster Dimulai Besok, Ini Jenis Vaksin, Harga, dan Penerimanya
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Erwan Hartawan |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR