Baca Juga: Aneh, Kok Ada Pembalap Reguler Di Shakedown Test MotoGP 2022 Sepang?
Lantas, Marco Bezzecchi (Mooney VR46 Racing Team) menorehkan 1:59,711 dan Test rider Ducati Michele Pirro dengan torehan 1:59,805.
Mereka menjadi 5 besar pembalap tercepat di shakedown test MotoGP 2022 Sepang hari ketiga dengan waktu tercepat di bawah 2 menit.
Kode keras bagi skuat MotoGP pabrikan lain mewaspadai Aprilia di musim 2022.
Kode keras juga bagi perebutan gelar rookie of the year di mana kandidatnya menjurus ke Raul Fernandez versusu Marco Bezzecchi.
Serta jangan sekali-kali mengecilkan Ducati, di shakedown test baru test rider yang mengaspal performa motor MotoGP Ducati Desmosedici GP sudah begitu apik.
Bagaimana yang turun pembalap regulernya tuh!
Berikut hasil shakedown test MotoGP 2022 Sepang hari ketiga, Rabu (2/2/2022);
HASIL SHAKEDOWN TEST MOTOGP 2022 SEPANG HARI KETIGA
1. Maverick Vinales - Aprilia Racing 1:58,942
2. Aleix Espargaro - Aprilia Racing 1:59,086
3. Raul Fernandez* - Tech3 KTM Factory Racing 1:59,468
4. Marco Bezzecchi* - Mooney VR46 Racing Team 1:59,711
5. Michele Pirro 2** - Ducati Lenovo Team 1:59,805
6. Remy Gardner* - Tech3 KTM Factory Racing 2:00,046
7. Stefan Bradl** - Repsol Honda Team 2:00,449
8. Sylvain Guintoli** - Suzuki Test Team 2:00,491
9. Darryn Binder* - WithU Yamaha RNF MotoGP Team 2:00,928
10. Michele Pirro 1** - Ducati Lenovo Team 2:01,060
11. Mika Kallio 1** - Red Bull KTM Factory Racing 2:01,074
12. Mika Kallio 2** - Red Bull KTM Factory Racing 2:01,505
13. Yamaha Test 1 - Yamaha Test Team 2:01,819
14. Yamaha Test 2 - Yamaha Test Team 2:02,257
15. Takuya Tsuda** - Suzuki Test Team 2:02,661
Keterangan *: Rookie of The Year; **: Test rider
Penulis | : | Joni Lono Mulia |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR