Menurut kisah warga juga, jika seorang laki-laki lewat makam Lastri seorang diri, kuntilanak Lastri bonceng dan menghilang di tengah rimbun pepohonan.
Kuntilanak Lastri juga akan menampakan diri kepada pria hidung belang yang sering menyakiti wanita.
Kuburan yang sudah tak diragukan kerap ada kuntilanak Lastri ini terletak di Desa Geneng, Kecamatan Juwana, Kabupaten Pati, Jawa Tengah.
Menurut cerita, hanya laki-laki saja yang bisa melihat dan merasakan setiap kali lewat pemakaman ini.
Menurut kanal YouTube cerita nyata reborn, kisah kuntilanak Lastri berlatar belakang dari peristiwa kelam dialami seorang gadis yang punya nama Lastri.
Lastri yang dikenal sebagai Mutiah ketika masa hidup merupakan kembang desa dan telah memiliki suami di usia yang masih ABG.
Meski Lastri sangat cantik, suaminya tak kunjung puas dengan keberadaannya. Hal itu disebabkan karena pasangan tersebut tidak kunjung dianugrahi anak setelah sekian lama menikah.
Tak tahan dengan keberadaan Lastri, sang suami merencanakan sebuah niat jahat. Ia berkomplot dengan para preman untuk membunuh istrinya.
Saat Lastri melintas di perkebunan seorang diri, ia dirudapaksa oleh tiga orang lelaki dan satu diantara mereka adalah suaminya sendiri.
Sejak awal, dalang dari kematian Lastri adalah suaminya sendiri, dengan segera ia mencekik Lastri hingga membuatnya kehabisan nafas dan meninggal di tempat.
Inilah yang menjadikan arwah Lastri mempunyai dendam dan akan menghantui setiap lelaki yang memiliki niat buruk kepada wanita.
Baca Juga: Jangan Sampai Jadi Korban! Inilah Cara Pelaku Mencari Tumbal Pesugihan Kata Pakar Spiritual
KOMENTAR