Selain itu menjadi pusat perhatian dalam pengalamannya melalui jalan-jalan kecil di area Panjalu, Ciamis, karena warga yang melihatnya kagum dengan tampilan XSR 155.
"Belum lama punya XSR 155 dan bisa menjalani touring yang menjadi hobi baru saya untuk memperingati HUT XBI Bandung, serta baru juga bergabung dengan komunitas motor merupakan pengalaman berkesan." akunya.
"Apalagi bisa menyalurkan kegemaran berorganisasi saya. Kami mengadakan touring dari tikum yang kami sebut 0 km XBI Bandung di Jalan Gatot Subroto Bandung, lalu menuju area hutan pinus rahong Pangalengan. Berbagai jalur dilewati seperti tanjakan, tikungan, jalanan aspal dengan kanan kiri melewati kebun teh, mudah dilewati dengan XSR 155," ungkap Widi.
Baca Juga: Konsep Modifikasi Yamaha XSR 155 “Pancaka” Garapan Disaster 13, Pilih Gaya Chopper Gahar
Di hutan pinus rahong, mereka melakukan motocamp menginap di tenda camping satu hari dan diisi juga dengan aktivitas lainnya.
Pengalaman ini membuat Widi makin ketagihan touring, dia berencana akan pergi ke Jogja dengan istrinya naik motor XSR 155 untuk merasakan keseruan pengalaman berkendara lainnya dengan motor sport retro modern itu.
Source | : | Yamaha DDS II |
Penulis | : | Galih Setiadi |
Editor | : | Indra GT |
KOMENTAR