Sirkuit Mandalika memiliki panjang 4,3 km, dengan lebar 15 m dan trek lurus terpanjang 507 m.
Sirkuit ini memiliki total 17 tikungan, yakni 6 tikungan kiri dan 11 tikungan kanan.
Balapan kelas premier MotoGP Mandalika dijadwalkan mulai pukul 14.00 WIB.
Sesuai rilis dari Dorna, Marc Marquez dkk akan melahap 27 lap untuk kelas para raja.
Agenda balapan MotoGP Mandalika dimulai dari hari Kamis, (17/3/2022).
Sejumlah kegiatan di area sirkuit sudah berlangsung mulai dari inspeksi keamanan lintasan hingga familirisasi sirkuit.
Selain itu juga terdapat sesi konferensi pers bersama para pembalap.
Dilanjutkan Jumat (18/3/2022), menggelar latihan bebas sesi pertama dan kedua.
Baca Juga: Sebelum Nonton MotoGP Mandalika Lombok, Valentino Rossi Pernah Juara Dunia Bersama Aprilia
Hari kedua penyelenggaraan Fabio Quartararo dkk melakoni latihan bebas ketiga, keempat dan sesi kualifikasi.
Penulis | : | Ahmad Ridho |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR