Hitung-hitung Biaya Perawatan Satu Tahun Pertama Dan Garansi Yamaha Fazzio

Erwan Hartawan - Rabu, 23 Maret 2022 | 19:45 WIB
Dok Yamaha
Biaya Perawatan Satu Tahun Pertama dan Garansi Yamaha Fazzio

Dok Yamaha
Tabel biaya servis pertama Yamaha Fazzio

Biaya tersebut sudah termasuk dengan penggantian part dan servis ringan menggunakan Yamaha Diagnostic Tools (YDT).

Selain perawatan rutin, seluruh pemilik sepeda motor termasuk pengendara juga perlu memahami garansi yang setiap melakukan pembelian motornya.

PT. Yamaha Indonesia Motor Manufacturing memberikan garansi bagi setiap konsumen yang membeli motor Yamaha sesuai dengan prosedur yang telah ditentukan dan tergantung kondisi yang dicapai terlebih dahulu.

Beberapa jenis garansi yang diberikan diantaranya :

1. Garansi Forged Piston dan DiASil Cylinder berlaku selama 5 (lima) tahun atau 50.000 (lima puluh ribu) km

2. Garansi Khusus Komponen FI (Starter generator control unit assy (SGCU), Injector assy, Throttle body assy, Fuel pump assy, O2 sensor assy, Thermo unit), berlaku selama 5 (lima) tahun atau 50.000 (lima puluh ribu) km

3. Garansi Mesin, berlaku selama 3 (tiga) tahun atau 36.000 (tiga puluh enam ribu) km

4. Garansi Kelistrikan Khusus (Rotor assy, Stator assy, Ignition coil assy, Receiver comp, Smart key atau Remote unit assy) berlaku selama 2 (dua) tahun atau 24.000 (dua puluh empat ribu) km

5. Garansi Umum, berlaku selama 1 (satu ) tahun atau 12.000 (dua belas ribu) km

Penulis : Erwan Hartawan
Editor : Joni Lono Mulia


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular