Tak hanya konsumen dari Semarang dan Jogja, adapun konsumen Fazzio Hybrid-Connected bernama Lena Kristiany yang beralamatkan di Magelang Utara juga mengungkapkan pendapat untuk motor Classy Yamaha itu.
”Saya suka dengan Fazzio, karena modelnya classy dan simpel, teknologinya canggih, setelah dipakai performa enak untuk selip kendaraan, dan tinggi motor pas cocok dengan postur tubuh saya,” sebut Lena Kristiany.
Yamaha Fazzio Hybrid-Connected dibekali teknologi terbaru Blue Core Hybrid yang membuat motor lebih bertenaga, ramah lingkungan, serta mendukung efisiensi bahan bakar.
Dengan tambahan tenaga listrik dari Electric Power Assist Start sehingga membantu mesin meningkatkan tenaga pada akselerasi awal terutama saat membawa penumpang, banyak barang, dan jalan menanjak.
Selain performa, pengendara Fazzio Hybrid-Connected menjadi lebih nyaman dengan pijakan kaki luas sehingga mendukung posisi berkendara yang lebih rileks.
Kenyamanan saat bermanuver didukung dengan ukuran ban depan dan ban belakang 110/70 -12” yang membuat motor lebih stabil.
Baca Juga: Jonatan Christie Juara Swiss Open 2022, Dapat Hadiah Uang Setara Harga Yamaha Fazzio 8 Unit
Fazzio Hybrid-Connected juga memiliki kapasitas tangki bensin 5,1 L yang besar untuk mendukung perjalanan semakin menyenangkan dengan daya jelajah yang semakin jauh.
Penulis | : | Erwan Hartawan |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR