Sinyal Harga Bensin Pertalite Naik, Kementrian ESDM Beri Alasan Kuat Kenapa Harus Mengalami Kenaikan

Aong - Kamis, 14 April 2022 | 23:30 WIB
Istimewa
Sinyal harga bensin Pertalite naik

MOTOR Plus-online.com - Beberapa hari ini masyarakat dihebohkan harga bensin Pertalite akan naik.

Sinyal harga bensin Pertalite naik, Kementrian ESDM beri alasan kenapa harus mengalami kenaikan dari sekarang.

Katanya hal ini sebagai karena tingginya harga minyak mentah dunia di masa sekarang.

Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Arifin Tasrif kasaih penjelasan.

Katanya penyesuaian harga Pertalite langkah jangka menengah-panjang pemerintah menghadapi harga minyak dunia yang kini mencapai 100 dollar AS per barrel.

Menurut Arifin, kenaikan harga minyak dunia akibat konflik geopolitik Rusia-Ukraina membuat harga minyak mentah Indonesia (ICP/Indonesia Crude Price) per Maret 2022 sebesar 98,4 dollar AS per barrel.

Padahal asumsi APBN 2022 hanya 63 dollar AS per barrel.

"Untuk jangka menengah dan panjang, akan dilakukan penyesuaian harga Pertalite, minyak Solar, dan mempercepat bahan bakar pengganti seperti KBLBB, bahan bakar gas (BBG), bioethanol, bioCNG, dan lainnya," ujar Arifin dalam rapat kerja dengan Komisi VII DPR, Rabu (13/4/2022).

Baca Juga: Kata Siapa Beli Pertalite Gak Boleh Pakai Jerikan, Asal Menunjukkan Surat Keterangan Ini Langsung Dikasih

Baca Juga: Sebentar Lagi Harga Bensin Pertalite Naik, Menteri ESDM Sudah Kasih Komentar

Penulis : Aong
Editor : Aong


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular