Fabio Quartararo Atau Marc Marquez Jadi Raja Sirkuit MotoGP Jerez, Sepeninggal Legenda MotoGP Valentino Rossi?

Joni Lono Mulia - Kamis, 28 April 2022 | 18:55 WIB
Yamaha Motor Racing Srl/A.Farinelli, Twitter/Box_Repsol
Fabio Quartararo atau Marc Marquez jadi Raja Sirkuit MotoGP Jerez sepeninggal legenda MotoGP Valentino Rossi, simak faktanya

Pembalap Repsol Honda Team Marc Marquez 3 kali menang di sirkuit MotoGP Jerez di MotoGP Spanyol 2014, 2018 dan 2019.

Lantas sepeninggal Dani Pedrosa, Jorge Lorenzo dan Valentino Rossi yang sudah pensiun sebagai pembalap MotoGP, siapa Raja sirkuit MotoGP Jerez?

Sampai saat ini Marc Marquez menjadi raja sirkuit MotoGP Jerez.

Akan tetapi, Marc Marquez harus waspada dengan sepak terjang pembalap Monster Energy Yamaha MotoGP Fabio Quartararo.

Soalnya, juara dunia MotoGP 2021 itu total sudah menggasak 2 kali menang di sirkuit MotoGP Jerez, di MotoGP Spanyol dan Andalusia 2020.

Fabio Quartararo nyaris menyamai pencapaian Dani Pedrosa, Jorge Lorenzo dan Marc Marquez dengan 3 kali juar di sirkuit MotoGP Jerez tahun 2021.

Fabio Quartararo nyaris juara MotoGP Spanyol 2021, sayang mengalami kendala arm pump yang membuatnya gagal finis di podium puncak.

Tampaknya MotoGP Spanyol 2022 di sirkuit MotoGP Jerez akhir pekan ini, Fabio Quartararo optimistis bisa menggasak kemenangan.

Jika berhasil maka Fabio Quartararo berhasil mengoleksi 3 kali juara di MotoGP Jerez setara dengan pencapaian dari Marc Marquez.

Baca Juga: Dasar Valentino Rossi, Bikin Heboh MotoGP Portugal 2022 Gara-gara Foto ID Card

Penulis : Joni Lono Mulia
Editor : Joni Lono Mulia


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular