Sehingga mengendarai mobil adalah pilihan yang tepat untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan.
Mandiri
Warga Amerika dapat dikatakan mandiri, mulai dari pindahan, berbelanja, hingga melakukan hal lainnya.
Semua kegiatan tersebut dapat mereka lakukan dengan memanfaatkan kendaraan yang mereka miliki.
Misalkan saja mereka harus pindah, mereka dapat membawa barang-barangnya cukup dengan mobil saja, tanpa perlu meminta bantuan tetangga atau orang lain.
Baca Juga: Ini Syarat Titip Motor Di Kantor Polisi Saat Ditinggal Mudik Lebaran 2022
Asuransi yang Lebih Murah
Siapa sangka asuransi mobil di Amerika ternyata lebih murah dibandingkan dengan motor?
Dilansir dari kanal YouTube Sakti MotoAji, ia dengan gamblang mengatakan hal tersebut.
Terlebih jika Anda baru-baru saja memiliki asuransi dan kendaraan, asuransi yang harus Anda bayar akan sangat mahal.
Biaya Reparasi yang Terjangkau
Harga perbaikan mobil di Amerika, satu jamnya masih ada yang menawarkan diangka $20 sampai $25, atau sekitar Rp 280 ribu (kurs $1 Rp14 ribu).
Sementara untuk motor, upah per jamnya akan dikenai biaya sebesar $50 sampai $60, atau sekitar Rp 700 ribu.
Bagi mereka yang tidak paham motor, tentu segala macam kerusakan akan diserahkan kepada pihak bengkel, dan biaya yang dikeluarkan akan sangat menguras kantong.
Baca Juga: Cirebon Jalur Mudik Favorit Motor, Polisi Prediksi Melandai Hari Ini
Artikel ini telah tayang di BangkaPos.com dengan judul Inilah Alasan di Amerika Serikat Jarang ada Motor, Itu Kendaraan Hobi Bukan Transportasi
Source | : | Bangkapos |
Penulis | : | Indra Fikri |
Editor | : | Aong |
KOMENTAR